24 October 2024
Anggaran Hanya Rp 64 Miliar, Natalius Pigai Diminta Fokus Penataan Organisasi Kementerian HAM

Kemenhub Mulai Antisipasi Arus Angkutan Libur Natal-Tahun Baru 2025

Radio Tangerang Heartline FM – Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mulai mengantisipasi lonjakan arus angkutan jelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, dengan koordinasi lintas pemangku kepentingan.
ADVERTISEMENT




Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Risyapudin Nursin mengatakan pihaknya telah menyelenggarakan Rapat Koordinasi Lintas Kementerian/Lembaga untuk mempersiapkan rencana operasi angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025 di Surabaya.
ADVERTISEMENT





Risyapudin menyampaikan pentingnya koordinasi, sinergi, kolaborasi serta kekompakan antarpemangku kepentingan dalam mewujudkan liburan yang selamat dan memuaskan masyarakat.
ADVERTISEMENT




Ia menyebutkan, terdapat beberapa hal yang perlu diantisipasi seperti ruas – ruas jalan mana dari Jakarta hingga Pelabuhan Ketapang – Gilimanuk yang menimbulkan kepadatan atau kemacetan. Oleh karena itu, dia menegaskan pentingnya meminimalisir terjadinya kecelakaan dan angka yang besar dari korban kecelakaan.

 

Sumber Berita:
Antaranews.com

Deskripsi Foto:
Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Lintas Kementerian/Lembaga untuk mempersiapkan rencana operasi angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025, di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (23/10/2024). ANTARA/HO-Humas Kemenhub

Ikuti media sosial Radio Heartline FM Tangerang: